Sabtu, 02 September 2017

Jika Kau Haus Maka Minumlah


Saudaraku, jika kau haus maka minumlah...
Jika kau lapar maka makanlah...
Jangan kau tunggu untuk disuapi...

Saudaraku, aku lihat jiwamu butuh istirahat setelah sekian lama melayani hawa nafsumu...
Tidakkah kau izinkan dia minum meski seteguk?
Tidakkah kau berhenti sejenak dan tunaikan haknya?

Saudaraku, hidayah itu diraih bukan dinanti...
Jangan kau harap dia jatuh dari langit dan kau memungutnya begitu saja...
Sampai kapan kau akan mencukupkan diri dengan amalmu yang "seadanya"?
Sampai kapan kau enggan mencari ilmu dan menjauh dari orang soleh?
Padahal semua ada di depan mata dan kau hanya perlu melangkahkan kaki...

Janganlah kau merasa kuat padahal nyatanya kau lemah...
Lebih lemah dari bayi yang merangkak ketika meraih mainannya...

Saudaraku, ingatlah  firman-Nya:

يَا عِبَادِى كُلُّكُمْ ضَالٌّ إِلاَّ مَنْ هَدَيْتُهُ فَاسْتَهْدُونِى أَهْدِكُمْ

Wahai sekalian hamba-Ku, kalian semua berada dalam kesesatan kecuali yang Kuberi petunjuk, maka mintalah petunjuk kepada-Ku, niscaya akan Kuberi petunjuk.” (HR. Muslim)

Jika kau sudah luang maka bacalah pesan ini, semoga tumbuh lagi kerinduanmu pada hidayah...

Rizki Gumilar

di Toriyo, Sukoharjo

0 komentar:

Posting Komentar